5 Cara Efektif Belajar Coding Untuk Pemula

5 Cara Efektif Belajar Coding Untuk Pemula

Artikel ini akan membahas 5 cara efektif Belajar Coding untuk pemula. Artikel ini dikhususkan untuk pemula yang baru mengenal Coding dan pengin jago dalam Belajar Coding. Selengkapnya baca tulisan berikut ini.

Pengertian Coding

Coding merupakan sebuah pekerjaan yang dilakukan oleh orang yang ahli dalam membuat source code atau kode sumber suatu aplikasi (Programmer).

Aplikasi yang dibuat bisa berupa aplikasi Android, aplikasi Website, aplikasi Desktop dan lain-lain.

Di awal permulaan Belajar Coding, kita pasti tidak akan nyambung dengan beberapa penjelasan dalam tutorial, karena membutuhkan waktu untuk kita bisa benar-benar memahami fungsi-fungsi dan kegunaannya.

Tapi jangan khawatir tentang hal itu, karena di bawah ini saya sudah menuliskan 5 cara efektif Belajar Coding untuk pemula, berikut caranya.

1. Tentukan Dan Pilih 1 Bahasa Pemrograman
Sebelum kamu memulai Belajar Coding atau mempelajari bahasa Pemrograman lebih baik tentukan dan pilih bahasa Pemrograman yang akan kamu pelajari.

Perlu diketahui bahwa mempelajari 1 bahasa pemrograman saja sudah membuat kepala pusing. Apa lagi kalau kita mempelajari 2 sampai 3 bahasa pemrograman.

Nanti apa yang kita pelajari tidak akan masuk di otak dan pastinya akan mudah lupa karena memahami sintaks itu tidaklah mudah. Banyak sekali sintaks yang rumit dalam 1 bahasa pemrograman.

Kalau kamu tetap memaksa melakukannya maka Belajar Koding kamu akan sia-sia.

Jadi pelajarilah 1 bahasa pemrograman saja dan jangan lupa juga pilih bahasa pemrograman dengan sintaks yang sederhana, jelas dan mudah dipahami.

2. Pelajarilah Dari Dasarnya
Kita semua tahu bahwa untuk mempelajari sesuatu yang baru kita harus memulainya dari dasarnya. Seperti halnya saat kita Belajar Koding, kita harus mempelajari bahasa pemrograman dari dasarnya.

Terkadang ini yang sering dilewatkan oleh para pemula. Mereka ingin cepat-cepat bisa membuat aplikasi tanpa mempelajari tutorial dari dasarnya.

Tentu hal seperti itu merupakan sebuah kesalahan yang sangat besar. Walau hanya tutorial dasar, setidaknya kita harus mempelajarinya karena kalau kita sampai ketinggalan pelajaran walau hanya 1 bab saja maka kita akan bingung kalau kita menemukan beberapa fungsi dasar yang belum pernah kita pelajari.

Jadi dalam mempelajari bahasa pemrograman, kamu harus teliti dan sabar sampai benar-benar memahaminya.

3. Praktek Membuat Aplikasi Sederhana
Belajar Koding bukan hanya membaca dan terus membaca saja, tapi Praktek juga perlu. Dipastikan orang-orang yang mempelajari Koding tanpa praktek, mereka tidak akan mengerti alur cara membuat sebuah aplikasi.

Maka dari itu kalau di rasa sudah paham dengan beberapa sintaks dan fungsi maka cobalah untuk membuat sebuah aplikasi. Untuk pertama latihan membuat aplikasi, kamu bisa membuat aplikasi seperti kalkulator, penghitung umur, penghitung kata.

Untuk contoh cara membuat penghitung kata atau karakter dengan bahasa Python, kamu bisa BACA DISINI.

4. Jangan Berhenti Membuat Aplikasi
Saat kamu telah berhasil membuat aplikasi sederhana seperti kalkulator, penghitung umur atau penghitung kata, teruslah buat aplikasi tersebut menjadi aplikasi yang keren.

Misalnya kamu gabungkan ketiga aplikasi sederhana yang sudah saya sebutkan diatas agar menjadi 1 aplikasi.

Gunakan ide kamu untuk hal-hal baru dan gunakan juga logika kamu dalam menyelesaikan suatu error. Logika sangat berperan penting dalam bahasa pemrograman.

5. Buatlah Aplikasi Lain Yang Berbeda
Semakin berjalannya waktu maka Skill kamu pasti akan semakin berkembang. Kalau sudah seperti itu, kamu bisa mencoba membuat aplikasi lain yang berbeda, contohnya aplikasi Web.

Semua itu tergantung kamu, apakah kamu menyukai aplikasi Web atau Android atau pun Desktop. Kalau misal kamu menyukai aplikasi Web, kamu bisa mencoba membuat sebuah Website dengan menggunakan framework.

Sampai disini kamu pasti akan menjadi orang yang bermanfaat dan penting saat kamu sudah bisa membuat aplikasi Web, Android atau pun Desktop.

Namun yang harus diperhatikan adalah teruslah belajar dan belajar. Belajar Coding itu tidak perlu dengan guru, karena sekarang sudah banyak sekali video maupun artikel yang membahas tentang Belajar Coding.

Nah, itulah 5 cara efektif Belajar Coding untuk pemula. Kamu bisa mencoba dan melakukannya sendiri. Satu lagi, jangan pernah malu untuk bertanya di forum atau group sesuai dengan bahasa pemrograman yang kamu pelajari.
LihatTutupKomentar